Sharing Internet dial up

Jika anda pengguna smart atau mobi, dan anda memiliki lebih dari satu perangkat keras (komputer, laptop, dll) dan anda bingung bagai mana caranya agar kedua komputer bisa sama-sama ter-koneksi ke internet dengan satu modem..
Saya akan berusaha membagikan cara men-seting sharing internet dial up. cara ini dapat digunakan untuk menyambungkan koneksi internet antara komputer ke komputer atau laptop ke komputer atau sebaliknya. Komputer dengan menggunakan LAN (peer to peer). Berikut ilustrasi koneksi yang akan kita buat :
Gambar Ilustrasi :
sharing internet dial up


Langkah Pertama (Komputer 1):
  1. Masuk ke command Line tekan tombol windows R lalu ketikan cmd lalu ipconfig/all.
  2. Setleah itu catat DNS server modem anda.

sharing internet dial up


Langkah Kedua (Komputer 1):
  1. Matikan dulu koneksi Smart-nya atau Telkomflash-nya ataupun modem anda yang lainnya.
  2. Masuk ke control panel - network and internet connections - network connection - Smart telecom - properties - advance. Pada Internet Connection Sharing contreng Allow other network user to connect through this computer’s Internet Connection.



  3. sharing internet dial up



  4. Kemudian pilih jenis koneksi dengan komputer/laptop yang lain, bisa menggunakan Local Area Connection bila koneksi via kabel utp atau pilih Wireless Network Connection bila koneksi via wifi/wlan.
  5. Klik OK, maka setelah itu IP pada koneksi yang anda pilih akan diubah menjadi 192.168.0.1

Langkah Ketiga (Komputer 2):
  1. Control panel - network and internet connections - network connection - local area connection - properties
  2. Internet Protocol (TCP/IP) - Properties
  3. Tentukan IP, Gateway, DNS pada computer 2 yaitu ip addressnya 192.168.0.2, subnetmasknya 255.255.255.0 gateway 192.168.0.1 dan DNS Servernya seperti yang sudah kita catat tadi.
Langkah Keempat :
  1. Koneksikan/pasang kabel utp-nya (crossover) anatara komputer 1 dan komputer 2
  2. Aktifkan koneksi internet smart-nya atau koneksi yang lainnya (jika anda menggunakan selain smart)
  3. Sekarang coba anda browsing pada komputer 2, apabila belum bisa dipakai maka cek pada setting IP dan Default Gatewaynya.

Selamat mencoba..
Semoga bermanfaat...

Jika ada pertanyaan silahkan koment...

Untuk berlangganan
Masukan alamat email anda:

Delivered by FeedBurner

  1. untuk pembagian speednya gmn mas??

  2. pembagian speed seperti apa?? kalau pembagian-nya misal si komp1 dapet 1 Mbps trus komp2 dapet sisanya...? saya kurang tau masalah tersebut, tapi saya dengar ada software yang bisa membagi-bagi speed seperti itu.

  3. Xon

    mas
    kalo ane punya modem jenis smart
    yg kaya gini nih
    http://tokomodem.com/image-product/img218-1281511896.jpg



    nah...
    di langkah kedua yang atas...
    ini gbr na
    http://img688.imageshack.us/img688/2633/22144806.jpg
    ane punya berarti di klik properties yg wireless terminal ya?

    setelah di klik propertiesnya
    yg kluar kaya gini mas
    http://img529.imageshack.us/img529/7219/40305040.jpg

    ga ada home networking na mas T.T
    jd gmn tuh?
    ada solusi biar munculin itu?
    ane lom coba sih, soalnya lom ada komputer kedua
    tapi kepengen tau aja
    sapa tau nanti ada komp ke-2^^
    btw tq mas

  4. Xon

    o iy mas
    sekalian settingan di tab general, options, ama security
    yg dicontreng mana aja? biar kuenceng koneksi na

  5. ya itu memang koneksi smart ac2726. tinggal di centang allow-nya.. masalah home networking g usah dipikirkan, asal udah dicentang allow, udah ok...

    klo untuk mempercepat smart ac2726 saya g tahu yang paling baru...
    tapi yang ini boleh di coba..
    klo km ngrasa smart ac2726 mu kurang cepat atau performanya "sangat" dibawah standart, coba ke gerai smart, trus minta upgrade kartunya ke 64 bit. cuma bayar 15 ribuan, dijamin tok cer...

    oia biasa daftar paket apa??
    klo paket silver, bsk coba isi 50rb trus daftarkan paket regular, trus coba kecepatanya...

    klo disini (bdg) untuk pengguna smart ac2726, bisa menggunakan paket silver walaupun daftar pake paket regular (lumayan bisa selisih 25rban)... silahkan dicoba, siapa tahu di daerah anda juga seperti itu...

  6. dee

    wah keren mas akhirnya setelah searching sana sini dapet jg n berhasil, thanks mas :)

Posting Komentar